Penghargaan Presidential Medal of Freedom adalah penghargaan tertinggi yang diberikan pemerintah AS kepada warga sipil. Ini menandakan, Yo-Yo Ma bukan sekadar cellist (pemain cello) kenamaan. Ia bahkan disebut-sebut sebagai "The most famous cellists of the modern age".
Yo-Yo Ma sebenarnya lahir di Paris, Prancis pada 7 Oktober 1955 yang berarti hari ini merayakan ulang tahunnya yang ke-56. Darah seninya mengalir dari kedua orangtuanya. Ibunya, Marina Lu adalah penyanyi. Sedangkan ayahnya, Hiao-Tsiun Ma adalah violis dan profesor musik. Keluarga ini pindah ke New York ketika Yo-Yo Ma berusia lima tahun.
Yo-Yo Ma sudah mengenal alat musik ketika masih balita. Pertama-tama diperkenalkan pada alat musik biola mengikuti ayahnya. Namun akhirnya ia menemukan kecocokan dengan memainkan cello pada saat usinya empat tahun. Sebelum itu ia sebenarnya menyukai alat musik gesek double bass karena ukurannya yang besar. Namun justru dengan ukurannya yang besar itu ia menghadapi kesulitan. Akhirnya ia memilih cello yang ukurannya sedikit lebih kecil.
Yo-Yo Ma disebut anak ajaib karena kepintarannya memainkan cello. Saat usia tujuh tahun ia sudah tampil di hadapan Presiden John F. Kennedy dan mantan presiden saat itu, Dwight D. Eisenhower. Usia delapan tahun mulai tampil di televisi bersama adiknya Yeou-cheng Ma. Saat usia 15 tahun, ia sudah lulus Trinity School New York dan tampil sebagai solois bersama Harvard Radcliffe Orchestra. Ia sempat kuliah di Columbia University sebelum pindah ke Harvard University.Yo-Yo Ma lulus Harvard pada tahun 1976.
Sebagai cellist, prestasinya boleh dibilang tak ada tandingnya. Ia mulai membuat album pada tahun 1978. Tahun itu juga ia meraih penghargaan The Avery Fisher Prize, penghargaan tertinggi bagi para pemain musik klasik di AS. Setelah itu album demi album ia buat dan meraih sejumlah penghargaan. Hingga kini ia sudah membuat 75 album di mana 15 di antaranya meraih Grammy Award. Ini membuktikan, Yo-Yo Ma adalah musisi yang luar biasa!
Source : andriewongso.com
Tidak ada komentar:
Write comments